Dia tertawa
Begitu lepas, begitu bahagia
Sebuah senyuman penuh makna tersungging di wajahnya
Tanda ia sedang bahagia
Dia merana
Begitu susah melepas duka
Sebuah senyuman penuh makna tersungging di wajahnya
Tanda ia sedang berpura-pura
Kita memang berbeda
Kamu tawa, aku duka
Kamu bahagia, aku berpura-pura
Kamu dengannya, aku sendirian
Begitu mudah aku merangkai kata
Untuk mengungkapkan segala rasa
Namun tetap ada nelangsa
Yang tak dapat ku untai kata
Bagaimana cara melepas duka?
Aku lelah jiwa raga
Siapakah yang mampu melepas duka?
Oh, itu adalah pertanyaan sepanjang masa
Dia tertawa, tapi Dia Berpura-pura
Label: hujan
boyish outside, girly inside
gw lagi nonton sebuah acara reality show di sebuah stasiun televisi swasta. entah kenapa, gw jijik banget nontonnya. gimana ya? bkn masalah rekayasa atau bukannya ya. itu mah udah rahasia umum lah ya. yang sok sok di dramatisir eke gitu. tapi bukan masalah itu yang bikin gw jijik, tapi yang bikin gw jijik adalah kenorakkan peserta yang ikut acara2 kayak gitu. For example: acara yang gw lg tonton ini tujuannya buat mempermudah orang untuk nembak gebetannya. tapi pelissss, loe mau nembak cewe aja kok pake acara ngeksis di tv sih? gw jadi inget sama iklan LA Light yang "Mau eksis? jangan lebay plis!" nah, itu tuh yang pgn bgt gw triakin ke orang2 kaya gitu. dan yang gw bingung, seharusnya ini acara ceritanya tentang kebahagiaan seseorang yang mau nembak, tapi kok malah yang dikasih liat malah masalah orang mau nembak. aduh, pelisss. gw benci bgt sama acara2 kaya gini. autis bgt lg cowonya. ga ada masalah apa2 eh uda maen gebuk2an aja. apakah dehh. gw ga suka bgt. nah dari acara kaya gini, gw menemukan 1 sifat cowo yang bener2 gw ga suka. gw ga suka bgt sama cowo yang sok jagoan. geli. kaya yang sok gentle, sok jantan, sok paling kuat, tapi inside they are just little mama boys. why don't boys use their brain first than use their muscle first? errr. hey kalian para lelaki, be gentle is not being strong and "sok jagoan", but use your heart and show us good attitude as MEN. not boyish outside, but girly inside.
Label: protes
kesalahan
Mulutku tak bisa berkata apa-apa
Hanya tangisan tertahan di ujung lidah
Mataku tak bisa melihat apa-apa
Hanya air mata mengaburkan setiap pandangan
Telingaku tak bisa mendengar apa-apa
Hanya suara dalam kepalaku yang berteriak ingin dilepaskan
Hatiku tak dapat lagi merasa
Hanya lubang kosong yang menelangsa
Otakku pun mulai bekerja
Bekerja dan mulai bertanya-tanya
Apakah semua ini kesalahan?
Seakan menjawab pertanyaan itu, kelenjar hipofisis mulai bekerja
Mengirimkan hormon ke kelenjar lakrimal
Dan mulailah aku meneteskan air mata.
Oh aku hanyalah manusia lemah
Yg tindak tanduknya berjalan secara hormonal, emosional, dan semua yg berakhiran -nal
Aku memang lemah
Dan aku sedang dibentuk untuk menjadi kuat
kesalahan
entah kenapa pas gw mau bikin entry ini, ada kata kesalahan di bawah kolom judul. gw terinspirasi untuk bikin entry soal kesalahan.
ya, semua ini kesalahan.
gw suka.
loe ga suka.
gw ga bisa maksain perasaan.
tapi jujur gw ga bisa menahan pikiran yang tiba-tiba porak poranda.
gw egois emang.
tapi gw ga mau maksa elu.
gw lebih baik diam.
diam dalam keadaan remuk redam.
gw lebih baik meratapi keadaan.
dibanding berharap dalam gelap.